Setelah beberapa saat lalu sempat dituduh melakukan plagiarisme terhadap desain monster di Resident Evil Village, kini tuduhan baru kembali muncul terhadap Capcom namun pada game lama.
Sebagaimana dilaporkan oleh Polygon, seorang artis dan fotografer bernama Judy A. Juracek telah menuduh perusahaan game Jepang tersebut telah mencuri karyanya dan digunakan pada Resident Evil 4 dan Devil May Cry. namun tak hanya sekedar komplain di internet, ia membawanya ke jalur hukum.
Menurut tuntutan yang telah didapatkan oleh Polygon, Juracek jelaskan bahwa banyak foto, desain dan karya lainnya yang ia telah kumpulkan dalam buku dan CD-rom berjudul “Surfaces” dijadikan aset tekstur dari kedua game. Buku dan CD-rom tersebut telah dihakciptakan sejak tahun 1996 silam dan Capcom tak pernah menghubunginya sama sekali untuk meminta lisensi masing-masing gambar tersebut.
Tak hanya satu atau dua, Juracek klaim ada 100 contoh dimana karyanya dapat ditemukan di game Capcom. Salah satunya ialah game gelas pecah yang ia ambil di Itali terlihat sama seperti tekstur yang ada pada logo Resident Evil 4.
Pada contoh kedua, Juracek menunjukkan gambar foto pintu yang ia ambil di rumah mewah yang berada di Newport, Rhode Island yang dimana ia klaim sangat mirip dengan desain pintu yang ada dalam Resident Evil 4. Ia juga menjelaskan bahwa rumah tersebut sudah tidak ada lagi, maka mustahil bagi Capcom untuk mengambil foto pintu yang sama saat game dirilis.
Untuk memperkuat buktinya, Juracek mengusut kasus serangan siber yang terjadi di Capcom pada tahun lalu. Ia mengklaim bahwa dari ratusan dan ribuan data yang dibocorkan sang hacker, salah satu file ialah gambar dengan nama file yang sama dengan yang berada di CD-rom miliknya. File yang dimaksud ialah file bernama “ME009” yang menurutnya mirip dengan salah satu aset yang digunakan di salah satu game Resident Evil.
Juracek menuntut biaya kerusakan hingga $12 juta dari pelanggaran hak cipta berserta tambahan $2.500 hingga $25.000 untuk masing-masing foto yang digunakan.
Pada saat artikel ini ditulis, Capcom menjelaskan kepada Polygon bahwa mereka tahu akan kasus tuntutan yang dilayangkan oleh Juracek, namun tidak dapat memberikan komentar lanjut untuk saat ini.
Juracek vs. Capcom // via P… by Polygondotcom
Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.
For further information and other inquiries, you can contact us via author